Baca novel merupakan hobi yang bisa menghibur Kamu di kala bosan atau ketika penat melanda setelah seharian beraktivitas. Selain baca novel melalui sebuah buku, Kini ada aplikasi novel tanpa koin yang bisa membuat Kamu asyik baca novel berlama-lama.
Hobi baca novel tidak hanya terbatas pada perempuan, banyak juga laki-laki yang hobi membaca novel bahkan bergenre romantis atau percintaan. Melalui HP Android yang Kamu miliki, Kamu tetap bisa membaca novel di manapun dan kapanpun.
Rekomendasi Aplikasi Novel Tanpa Koin
Meski sedikit berbeda, kegemaran membaca novel di Android tetap memberikan keseruan yang berbeda. Bahkan banyak yang merasakan lebih nyaman menggunakan media Android untuk bisa membaca novel.
1. Noveltoon
Pertama, ada noveltoon yang bisa Kamu coba baca bagaimana isi dalam Noveltoon itu sendiri. Selain bisa digunakan secara offline, Noveltoon lebih menyasar anak remaja atau anak muda yang melek teknologi.
Biasanya setiap masuk ke dashboard utama, Kamu harus memilih terlebih dahulu jenis kelamin dan tahun kelahiran. Dengan begitu pihak aplikasi akan lebih mudah memberikan informasi novel yang paling sesuai dengan umur Kamu tersebut.
2. Aplikasi novel tanpa koin – Wattpad
Di kalangan para pembaca novel, Wattpad sudah tidak asing lagi sebagai aplikasi yang menyediakan banyak novel untuk Kamu baca secara gratis, tanpa perlu beli koin. Jangan khawatir juga dengan aplikasi ini karena memiliki berbagai macam novel berbahasa Indonesia.
Tidak hanya membaca novel, Kamu yang memiliki hobi menulis bisa menyumbangkan sebuah novel agar banyak pembacanya.
3. Novel reader
Aplikasi novel tanpa koin yang ketiga adalah Novel Reader di mana ada ribuan novel gratis yang sayang jika Kamu lewatkan. Novel Reader cocok untuk Kamu yang menyukai novel dari Asia seperti dari Cina, Jepang dan Korea.
Perlu Kamu ketahui bahwa Novel Reader ini sudah menerjemahkan semua novelnya ke dalam bahasa Inggris. Kamu yang biasa baca novel berbahasa inggris pasti akan menyukai aplikasi Novel Reader.
4. NovelPlus
Selanjutnya ada NovelPlus yang juga merupakan aplikasi gratis untuk membaca novel di Android. Di dalam aplikasi tersebut banyak sekali novel dari berbagai genre mulai dari genre romantis, horor, action atau yang lainnya.
NovelPlus memiliki tampilan interface yang sangat rapi, hal itu bisa membuat para pembacanya merasa nyaman ketika membacanya.
Bagi Kamu yang memiliki bakat jadi penulis novel, Kamu bisa menuangkan berbagai karya di NovelPlus. Setelah berhasil menulis, jangan lupa untuk membagikannya ke ranah internet agar semakin banyak yang membaca.
Selain bisa diakses melalui aplikasi, NovelPlus bisa Kamu akses melalui situs web resminya di situs NovelPlus.co.
5. Aldiko Book Reader
Aplikasi novel tanpa koin yang selanjutnya adalah Aldiko Book Reader, unduh secara gratis melalui Play Store. Aldiko Book Reader menyediakan banyak sekali novel gratis untuk para penggemarnya sekaligus belajar bahasa inggris.
Selain tanpa beli koin, Aplikasi Aldiko memiliki fitur yang memungkinkan penggunanya untuk mendownload novel. Jika sudah berhasil mendownload novel kesukaan, Kamu bisa membacanya secara offline tanpa jaringan internet.
6. Aplikasi novel tanpa koin – Hinovel
Satu lagi aplikasi novel yang bisa Kamu unduh adalah Hinovel, di dalamnya banyak cerita romantis yang cocok untuk kalangan remaja. Ceritanya juga pasti tidak akan kalah seru dibandingkan dengan drakor romance yang sedang populer saat ini.
Selain genre romantis, Kamu bisa mengunduh genre lainnya agar bisa membacanya kapan saja. Gunakan juga fitur rekomendasi personal agar mendapatkan rekomendasi novel apa saja yang bisa Kamu baca setiap harinya.
Nah, jadi aplikasi novel tanpa koin yang mana yang akan Kamu instal di HP Android? Apapun aplikasinya, nikmati keseruan cerita novel di waktu senggang sebagai hiburan semata.