5 Cara Membuka Pola HP Yang Lupa di Semua Jenis Android

Inilah cara membuka pola hp yang lupa di android tanpa reset, dijamin kunci atau PIN handphone hilang dalam sekejap. Ikuti langkah – langkah berikut.

Banyaknya orang yang mencari cara membuka pola hp yang lupa memang memunculkan tanda tanya dipikiran saya. Pasalnya handphone yang setiap hari tidak pernah lepas dari genggaman tangan bisa dilupakan dengan mudah, sedangkan mantan yang telah lama lepas tidak pernah bisa dilupakan. Ironis memang.

Sebenernya banyak cara untuk mengatasi masalah ini, dimulai dari memanfaatkan fitur panggilan darurat atau mereset hp dengan resiko kehilangan semua data yang tersimpan pada ponsel tersebut.

Namun setiap keamanan ponsel pasti memiliki fitur pemulihan sebagai dukungan pengguna. Hal ini bisa dimanfaatkan sebagai cara membuka pola hp tanpa reset.

Cara Membuka Pola HP Yang Lupa

Sudah banyak tersebar tutorial yang bisa Kamu ikuti untuk membuka pola maupun sandi / PIN yang lupa. Namun mayoritas metode yang tersebar di internet mewajibkan Kamu melakukan reset Hp sehingga semua file otomatis akan hilang.

Sebenarnya untuk membuka pola hp yang lupa bisa menggunakan beberapa metode pemulihan yang sudah disediakan oleh masing – masing jenis smartphone. Entah itu Samsung, Xiomi, OPPO, ASUS, Realme, Vivo, semuanya menyediakan fitur tersebut.

Metode yang dapat digunakan tanpa menghapus data smatphone yaitu memanfaatkan fitur panggilan darurat dan fitur lupa pasword (Forgot Pattern) . Jangan kuatir, berikut ini bang jaka rangkum beberapa cara membuka pola hp yang lupa tanpa reset.

1. Panggilan Darurat

cara membuka pola hp yang lupa

Cara membuka pola hp yang lupa dengan panggilan darurat sebenarnya tidak terlalu efektif, pasalnya fitur panggilan darurat disini berguna utuk menghubungi kontak yang tercatat sebagai Emergency Call.

Tapi saya heran terkait tutorial yang saya temukan dengan memasukan kode tertentu pada dial panggilan bisa membuka pola hp. Terhitung beberapa kali saya berhasil menggunakan cara ini mengguakan HP Sony pada versi android 7.0 (Nougat).

Baca Juga:  Cara Menarik Uang di Snack Video ke OVO Atau Gopay Dengan Benar

Namun ketika saya praktekan berulang – ulang hanya 2 (dua) kali berhasil dalam setiap sesi percobaan. Semoga kalian berhasil menggunakan cara membuka pola hp dengan panggilan darurat ini.

  • Nyalakan layar ponsel.
  • Pilih panggilan darurat saat kunci pola diminta.
  • Masukan kode *#000009#0*##0
  • Lalu panggil, otomatis ada notifikasi muncul.
  • Klik tombol Home.
  • Jika berhasil pola akan hilang.

Dari sudut pandang teknis memang terkesan mustahil, tapi saya sendiri membuktikan bahwa itu benar – benar berhasil walaupun tidak selalu sukses. Saya sendiri tidak mengetahui secara jelas tutorial ini bekerja pada merek / tipe hp apa saja, silahkan dicoba semoga beruntung.

2. Lupa Sandi (Forgot Pattern)

cara buka pola hp yang lupa

Jika tutorial yang pertama tidak berhasil, kamu bisa coba cara membuka pola hp menggunakan fitur Lupa Sandi (Forgot Pattern). Ini adalah cara membuka pin android termudah tanpa reset dengan catatan kamu mengetahui Email dan pasword akun google yang terhubung pada smartphone tersebut.

Cara ini membutuhkan koneksi internet dan beberapa kali percobaan salah dalam memasukan kunci pola, sebaiknya pastikan hp kamu terhubung ke jaringan internet sebelum memulai. berikut langkah – langkahnya.

  • Gambar pola salah sampai notifikasi Forgot Pattern muncul.
  • Klik menu Lupa Pola / Forgot Pattern.
  • Kemudian pilih Enter Google accounts details.
  • Masukan Email dan Pasword akun google.
  • Otomatis akan dibawa ke halaman ubah pola, sandi / PIN.
  • Ubah pola sesuai selera.

Pada tahap ini kamu berhasil membuka pola hp yang lupa tanpa reset dan tidak kehilangan semua data yang tersimpan pada smartphone tersebut.

3. Safe Mode Android

cara buka pola hp yang lupa

Apabila penguncian layar menggunakan aplikasi pihak ketiga, cara membuka pola hp yang lupa menggunakan safe mode android adalah metode yang tepat. Pasalnya kalian bisa menghilangkan pola hp tanpa reset atau membutuhkan komputer.

Sebelum mulai tutorialnya pastikan kamu tahu aplikasi apa yang kamu gunakan untuk mengunci smartphone tersebut. Biasanya kunci pola pihak ketiga berasal dari aplikasi pembersih sampah (Cleaner), antivirus atau semacamnya.

Baca Juga:  √ 3 Cara Menghapus Akun Xiaomi Permanen Meskipun Terkunci

Jika sudah ditemukan sumber penguncianya ikuti langkah – langkah membuka pola hp yang lupa tanpa menghapus data berikut ini.

  • Tekan tombol power hingga muncul pilihan Matikan Daya atau Restart.
  • Setelah pilihan power off muncul, tekan lama opsi Matikan Daya pada layar hp kalian.
  • Otomatis opsi Reboot Safe Mode akan muncul, lalu klik “OK
  • Beberapa saat HP akan mengalami Reboot dan memasuki menu safe mode android.
  • Selanjutnya Uninstall aplikasi pengunci layar melalui safe mode tersebut.
  • Setelah aplikasi berhasil diuninstall, tekan kembali Tombol Power dan pilih Restart.

Ketika berhasil menghapus aplikasi pengunci layar dan restart ulang otomatis kunci pola akan hilang saat memasuki tampilan awal. Pada tahap ini kalian berhasil membuka pola hp yang lupa.

4. Android Debug Bridge (ADB)

cara buka pola hp tanpa reset

Cara membuka pola hp yang lupa berikutnya yaitu mengguakan Android Debug Bridge (ADB). Perangkat komputer atau laptop diperlukan untuk menjalankan teknik tersebut, cara ini tidak akan mereset handphone dan tentunya semua file kamu aman.

Sebelum kamu menggunakan teknik ADB, dua hal yang sangat penting yaitu mode pengembang harus sudah aktif pada hp target dan perangkat komputer sudah terinstall Driver ADB.

Fitur USB Debugging hanya tersedia ketika opsi pengembang diaktifkan pada hp dengan masuk ke pengaturan, lalu pilih Tentang Ponsel selanjutnya klik Nomor Model sebanyak tujuh kali.

Jika syarat diatas sudah terpenuhi ikuti langkah berikut untuk membuka pola hp dengan Android Debug Bridge atau ADB.

  • Konekan HP ke port USB laptop / komputer.
  • Kemudian buka CMD (Command Prompt)
  • Masukan perintah “adb shell rm/data/system/gesture.key”
  • Tunggu Proses Debugging selesai, lalu cabut port USB.
  • Selanjutnya restart atau nyalakan ulang HP
  • Kunci pola berhasil dihilangkan.
Baca Juga:  √ 3 Cara Mengubah Tulisan (Font) di Instagram Tanpa Aplikasi Apapun

Ketika ponsel direstart, otomatis kunci pola akan hilang saat pertama kali handphone nyala. Masuk ke pengaturan lalu nonaktifkan atau ubah pola. Menggunakan Android Debug Bridge hanya membuka pola sementara, jadi manfaatkan momentum tersebut.

5. Factory Reset

cara buka pola hp yang lupa

Jika semua cara diatas tidak memungkinkan, mereset hp adalah jalan terakhir untuk membuka kunci pola hp yang lupa. Menggunakan Recovery Mode sama saja dengan mereset handphone ke setelan pabrik, akibatnya semua file gambar maupun aplikasi akan kembali ke setelan awal.

Walaupun semua data akan hilang, namun tingkat keberhasilanya yaitu 90%. Factory Reset sudah banyak dipraktekan disemua jenis / merek smartphone dan hasilnya work. Jika menurut kamu harus dilakukan, berikut step by stepnya.

  • Nonaktifkan HP.
  • Tekan selama beberapa detik Tombol Power dan Volume Bawah secara bersamaan.
  • Otomatis kamu akan dibawa pada tampilan Recovery Mode.
  • Pilih menu Wipe Data / Factory Reset.
  • Tunggu sampai proses reset selesai.

Sebelum memulai cara membuka pola hp menggunakan Recovery Mode atau yang sering kita kenal Factory Reset, baca baik – baik keterangan dibawah.

*Gunakan kombinasi Tombol Power + Volume bawah + Tombol Home Jika cara diatas tidak bekerja. *Gunakan Volume Atas / Bawah untuk menggeserkan kursor menu. *Gunakan Tombol Power untuk enter atau memilih.

Kesimpulan

Diantara cara membuka pola hp diatas mungkin tidak bekerja dengan baik di versi android tertentu seiring perubahan tingkat keamanan yang selalu diperbaiki oleh developer. Namun metode Lupa sandi (Forgot Pattern) dan Factory Reset (Recovery Mode) adalah cara yang banyak digunakan saat ini mengingat bisa dilakukan sediri.

Memang banyak tutorial yang bertebaran di internet, Tapi bang jaka hanya menyarankan kelima cara diatas karena secara pribadi sudah pernah melakukanya dan berhasil. Jika kalian punya teknik lain silahkan bagikan diform komentar. Mari berbagi informasi yang bermanfaat bagi orang banyak.