Apakah Kamu memiliki akun fb? Jika mengalami kendala berupa akun fb terkunci, Kamu tak perlu khawatir karena ada beberapa cara membuka akun fb yang terkunci dengan mudah. Kendala ini sering terjadi terutama bagi Kamu yang sangat aktif menggunakan akun fb setiap harinya.
Sebelum melangkah lebih jauh mengenai cara membuka akun fb yang terkunci permanen, Kamu juga perlu mengetahui penyebabnya. Dengan mengetahui penyebabnya maka bisa menghindari hal-hal apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama menggunakan fb.
Penyebab Akun Fb Terkunci
Akun fb yang terkunci bisa dibuka dengan beberapa cara, namun mengetahui penyebabnya juga sangat penting, diantaranya:
1. Melanggar Standar Komunitas
Hindari memposting konten yang melanggar standar komunitas seperti konten kekerasan, pornografi dan konten ancaman kepada orang lain. Baik berupa foto, video atau gambar anime yang melanggar standar komunitas bisa membuat akun fb Kamu terkunci.
2. Login Di Perangkat Yang Tidak Dikenal
Misalnya Kamu meminjam HP teman kerja untuk login ke akun fb melalui browser chrome. Di lain hari, Kamu juga mencoba login di fb lite langsung dari HP Kamu sendiri, nah ini biasanya membuat akun fb jadi terkunci.
Akhirnya Kamu membutuhkan cara membuka akun fb yang terkunci agar bisa digunakan kembali seperti biasanya.
3. Posting Spam
Ini juga bisa menyebabkan akun terkunci karena posting spam seperti komentar yang beruntun atau meminta pertemanan yang banyak bisa membuat akun fb terkunci.
Cara Membuka Akun Fb Yang Terkunci
Setelah mengetahui penyebab akun fb terkunci, kini Kamu bisa mencoba cara membuka akun fb yang terkunci tanpa nomor hp seperti di bawah ini.
1. Tebak Foto Teman
Cara yang pertama bisa dengan menebak foto teman, Kamu perlu menebak lima foto teman facebook dengan benar. Biasanya Kamu memiliki kesempatan sebanyak 3 kali untuk menebak dengan benar.
Jika gagal terus, opsi tebak foto bisa dicoba kembali setelah 24 jam terlewati.
2. Tebak Komentar
Cara membuka akun fb yang terkunci selanjutnya adalah dengan menebak komentar. Caranya juga sangat mudah, Kamu akan diminta untuk menebak 5 komentar sesuai aktivitas yang Kamu lakukan sebelumnya.
Cara ini juga hanya memiliki kesempatan 3 kali saja, jadi pastikan menebak komentar dengan benar.
3. Pemulihan Dengan Nomor Telepon
Dua cara sebelumnya tidak menggunakan nomor telepon, sekarang Kamu membutuhkan nomor telepon untuk memulihkan akun fb yang terkunci. Tentunya nomor telepon yang telah dicantumkan pada akun fb sebelumnya.
Biasanya facebook akan mengirimkan kode angka melalui pesan SMS sebagai kode rahasia. Kamu bisa memasukkan kode tersebut pada laman facebook untuk memulihkan akun fb yang terkunci.
Proses ini merupakan sistem default dari facebook. Semua pengguna harus memiliki akses nomor terdaftar untuk memulihkan akun yang terkunci.
4. Mendiamkan Akun
Kamu bisa mencoba membuka akun kembali setelah melewati 30 hari tersebut. Setelah sebelumnya menormalisir selama satu bulan penuh, dan mungkin keadaan akan jauh lebih baik.
Cara ini hanya berlaku untuk akun fb yang terkunci sementara, bukan permanen ya! Gunakan perangkat terpercaya agar tidak terdeteksi aktivitas yang mencurigakan. Biasanya akun fb akan otomatis terbuka dengan sendirinya.
Pada intinya jangan melakukan hal-hal yang bisa membuat akun fb terkunci baik sementara ataupun permanen. Meskipun ada cara membuka akun fb yang terkunci, Kamu tetap saja harus berhati-hati dalam menggunakan media sosial facebook.
Terlebih saat ini banyak tersebar link berbahaya yang bisa mengambil alih akun bagi pengguna yang mengklik link tersebut. Tidak terkecuali yang membagikan berbagai web pembuat avatar fb atau sebagainya.