Mulai sekarang ada cara ganti PIN ATM BNI tanpa ke bank dan pastinya mudah. Berikut beberapa metode mengganti pin atm BNI dengan mudah.
Cara Ganti PIN ATM BNI – Penggantian PIN ATM BNI memang menjadi hal yang sering dilakukan oleh nasabah. Alasan mengganti PIN bermacam-macam, yaitu lupa PIN ATM, kartu ATM terblokir, dan penggantian PIN yang dilakukan secara sengaja. Cara ganti PIN ATM BNI terbilang mudah, karena kamu dapat mengganti PIN melalui berbagai cara sesuai yang diinginkan.
Walaupun ATM kamu sedang tidak bermasalah, namun penggantian PIN dianjurkan untuk tetap dilakukan. Hal ini dilakukan agar ATM kamu tidak mudah diketahui oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Maka, penggantian PIN ATM dapat dilakukan secara berkala untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Cara Ganti PIN ATM BNI
BNI memudahkan nasabahnya untuk mengganti PIN, karena kini penggantian PIN tidak harus dilakukan dengan datang langsung ke kantor cabang. Penggantian PIN ini sudah dapat dilakukan melalui berbagai cara, mulai dari melalui ATM sampai M-banking. Tentunya, cara-cara ini dapat dilakukan secara mudah!
Pasalnya, setiap perbankan saat ini sudah bisa melayani berbagai hal secara online, tidak terkecuali proses pergantian PIN atm. Berikut beberapa cara mengganti PIN ATM BNI dengan berbagai metode:
1. Ganti PIN ATM BNI Melalui Mesin ATM
Dalam beberapa kasus, nasabah mengalami permasalahan saat akan melakukan transaksi melalui ATM. Terkadang, terdapat pemberitahuan bahwa ATM BNI minta ganti PIN terus menerus. Dalam kasus ini, maka kamu perlu untuk segera mengganti PIN ATM BNI. Untuk mengganti melalui mesin ATM, ikuti langkah-langkah di bawah ini!
- Kunjungi ATM BNI yang lokasinya dekat dengan rumah
- Masukkan kartu ATM BNI ke mesin ATM
- Masukkan PIN ATM
- Klik Menu Lainnya
- Pilih menu Ganti PIN
- Masukkan PIN lama
- Setelah itu, masukkan dan ulangi 6 digit PIN baru yang akan digunakan
- Apabila proses penggantian PIN berhasil, maka ATM akan mengeluarkan struk informasi penggantian PIN
2. Cara Ganti PIN ATM BNI Lewat Mobile Banking
Cara pertama dapat kamu lakukan dengan melalui M-Banking. Untuk menggunakan cara ini, pastikan kamu sudah mempunyai akses dan akun M-Banking BNI. Untuk lebih lengkapnya, ikuti langkah-langkah di bawah ini!
- Buka akun M-Banking melalui aplikasi Mobile Banking BNI
- Masukkan USERID dan MPIN kamu yang sudah terdaftar
- Klik Login
- Klik menu Produk & Jasa Lainnya
- Setelah itu, klik Ubah PIN Kartu Debit
- Selanjutnya, masukkan nomor rekening kamu melalui menu Pilih Rekening
- Isilah data Form Penggantian PIN atm BNI
- Masukkan PIN lama kamu, setelah itu masukkan dan ulangi PIN baru yang akan dipakai
- Masukkan password, lalu pilih lanjut
- Apabila PIN berhasil diganti, maka akan muncul pemberitahuan
- Gunakanlah PIN tersebut untuk transaksi selanjutnya
Cara pertama ini merupakan cara ganti PIN ATM BNI online dan kamu tidak perlu datang ke ATM atau Bank. Sehingga, dapat dikatakan bahwa cara ini merupakan cara termudah dalam mengganti PIN ATM BNI.
3. PIN ATM BNI Terblokir Atau Lupa
Cara ganti PIN ATM BNI terakhir dapat dilakukan apabila kamu lupa PIN ATM atau kartu ATM terblokir. Hal ini seringkali dialami oleh beberapa nasabah. Tidak perlu khawatir, karena permasalahan ini dapat diatasi. Ikuti langkah-langkahnya di bawah ini!
- Siapkan buku tabungan, KTP, dan ATM
- Kunjungi kantor BNI terdekat
- Ambil nomor antrian ke CS (Customer Service)
- Tunggu sampai nomor antrian kamu dipanggil
- Apabila sudah dipanggil, informasikan permasalahan yang dialami
- Serahkan buku tabungan, KTP, dan ATM
- CS akan mereset PIN lama
- Pembuatan PIN baru akan dilakukan dengan bantuan CS
- Gunakanlah PIN tersebut untuk transaksi selanjutnya
Kesimpulan
Itulah beberapa cara mengganti PIN atm BNI dengan mudah. Kamu bisa ganti PIN BNI tanpa ke bank melalui Internet Banking maupun Call center. Untuk itu, dari penjelasan diatas bisa disimpulkan bahwasanya kita bisa ganti pin atm dimanapun secara online.
Hal ini sangat memudahkan kita sebagai nasabah, disaat kartu atm BNI terblokir. Jika kejadian siang hari, dan kebetulan kamu sedang melakukan transaksi di kantor pusat mungkin bisa langsung diproses melalu CS.
Namun apabila kejadianya dijalan atau tengah malam, cara ganti pin ATM BNI tanpa ke bank pastinya sangat diperlukan. Itulah alasan mengapa saat ini perbankan menghadirkan layanan online.