Cara Download DP Instagram HD Online Dengan Username

Sebenarnya untuk download dp instagram hd tidak sulit. Tapi pertanyaanya, kenapa sih kalian ingin mendownload foto profil ig orang lain?

Secara umum, banyak faktor yang bisa mempengaruhi kita ingin menyimpan foto profil instagram. Pasalnya, ketika kita menggunakan sosial media, tentu kita ingin terlihat lebih menarik dengan memakai dp instagram yang unik.

Tapi bukan cuma itu, salah satu alasan kenapa kita ingin menyimpan foto profil ig orang lain yaitu karena kenangan. Bisa jadi kamu ingin mendownload foto mantan kan?

Cara Download DP Instagram HD

Meskipun menyimpan foto profil ig bukan perkara yang sulit, tapi ada masalah yang sering kita jumpai yaitu kualitas gambar. Maka tidak heran jika banyak orang yang ingin tahu cara download DP Instagram HD yang notabene kualitas gambarnya tidak pecah.

Tidak seperti biasanya, kamu bisa mengatur kualitas gambar sesuka hati. Penasaran? Berikut cara menyimpan dp instagram dengan kualitas hd:

1. Menggunakan IG Downloader

Secara umum, ketika kita akan mendownload foto di instagram, maka kualitas gambar akan otomatis dikompress oleh server. Hal ini berguna untuk mempercepat proses unduhan, dan meminimalisir kegagalan download akibat file yang terlalu besar.

Baca Juga:  5 Cara Download Foto Profil IG Sekali klik

Dengan IG Downloader, kamu bisa mendownload gambar dengan kualitas terbaik. Berikut ini cara download dp instagram hd dengan ig downloader:

  • Buka browser chrome
  • Kunjungi alamat https://igdownloader.com
  • Pilih menu Avatar
  • Kemudian isikan @username ig, lalu enter
  • Maka dp ig akan muncul
  • Pilih tombol Download, maka dp akan tersimpan di galeri hp

Agar dp instagram muncul, jangan lupa isikan username valid pada kolom yang tersedia, sebagai contoh yaitu @dewacara dengan awalan “@”.

2. Download Dp Instagram Dengan InstaDownloader

Cara download dp instagram hd kali ini sedikit berbeda dengan IG Downloader sebelumnya. Pasalnya, untuk menampilkan dp atau foto profil menggunakan url atau link profil.

Buat kalian yang ingin menyimpan foto profil ig menggunakan instadownloader, ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi instagram
  • Kunjungi profil target
  • Kemudian pilih menu titik tiga di kanan atas
  • Selanjutnya pilih “Copy Profile URL
  • Lalu buka browser dan kunjungi alamat https://instadownloader.co/id/profile.php
  • Paste url profil di kolom yang tersedia
  • Kemudian pilih tombol “Download
  • Maka profil atau dp instagram akan terdownload

Tidak hanya untuk dp ig, instadownloader juga bisa menyimpan video instagram loh! Gambar yang akan kalian dapat juga sesuai dengan kualitas aslinya.

Baca Juga:  Cara Membuat Sorotan di IG Tanpa Instastory

3. Memakai AloInstagram

Cara download dp instagram hd selanjutnya yaitu menggunakan Aloinstagram. tools ini merupakan gabungan dari yang sebelumnya. Pasalnya, kalian bisa memakai url profil atau username untuk menyimpan foto profil ig.

Cara menggunakan aloinstagram juga sama seperti ig downloader pada umumnya, berikut langkah-langkahnya:

  • Kunjungi alamat https://aloinstagram.net melalui browser chrome
  • Pilih tools download instagram profil
  • Kemudian masukan username atau link profil ig
  • Selanjutnya pilih “Search
  • Tunggu beberapa saat hingga gambar ditampilkan
  • Kemudian pilih “Download” untuk menyimpan dp instagram

Salah satu kelebihan Aloinstagram yaitu bisa mendownload foto meskipun profil di private. Bukan cuma itu, masih banyak lagi tools yang bisa kamu gunakan misalnya download video, reels ig, dan story.

Aplikasi Download DP Instagram HD

Seperti yang kita ketahui, download dp instagram hd tidak hanya secara online, kamu juga bisa memakai aplikasi ig downloader yang ada di playstore.

Buat kamu yang suka menyimpan foto instagram, sangat rekomen jika memakai aplikasi. Selain praktis, kamu tidak perlu ribet mengunjungi situs melalui browser.

Meskipun begitu, tidak semua aplikasi ig downloader itu bagus. Pasalnya, ada beberapa yang menampilkan iklan berlebihan, bahkan kualitas gambar yang tidak full hd. Maka dari itu, kamu tidak boleh sembarangan menginstall.

Baca Juga:  Cara Download Reels Instagram Online Tanpa Aplikasi

Agar kalian mendapatkan aplikasi downloader ig terbaik, berikut beberapa daftar aplikasi yang layak kamu coba:

  • Qeek
  • Insfull
  • Profil Download for Instagram
  • InstaSaver
  • Insget
  • InstSave
  • Instore

Sebenarnya masih banyak sekali instagram profile picture downloader yang bisa kamu temukan di playstore maupun appstore. Tapi beberapa aplikasi ini mungkin yang sudah populer, dan mendapat review positif dari pengguna.

Jika kita berbicara tentang instagram, sebenarnya banyak trik yang sudah kita bahas misalnya cara membuat tulisan miring di bio atau story, font aesthetic di instagram, bahkan sampai cara menambah followers instagram secara otomatis.

Pasalnya, banyak pengguna instagram yang ingin tampil beda, entah dengan menampilkan tulisan unik, atau konsep-konsep lainya.

Maka dari itu, dengan aplikasi instagram downloader ini, mungkin kalian bisa membuat kreativitas yang belum pernah ada sebelumnya.

Nah, itulah cara download dp instagram hd online ataupun menggunakan aplikasi android. Kira-kira cara apa yang menurut kalian paling mudah? Jika kamu terkendala dengan kapasitas RAM atau memori hp, tentunya cara online menjadi pilihan terbaik!