Kemajuan teknologi memang bisa memanjakan kita dalam berbagai hal, termasuk memudahkan kita dalam mencari uang. Contohnya seperti yang akan kita bahas saat ini yaitu daftar kerja online mengetik lewat hp android.
Bayangkan, saat ini hanya modal hp android kita bisa mencari uang salah satunya menjadi writer atau penulis lepas. Pasalnya, semakin kita masuk dalam dunia digital, maka kebutuhan konten web atau blog pasti akan semakin tinggi.
Hal ini karena pemilik website cenderung malas untuk membuat konten setiap hari, al hasil mereka lebih memilih mencari writer untuk menghandle web mereka agar tetap eksis di internet.
Situs Kerja Online Mengetik Lewat Hp
Jika kamu suka menulis dan paham dasar seo, maka menjadi penulis lepas adalah pilihan terbaik untuk menghasilkan uang dari internet. Pasalnya, tidak hanya bisa mengunakan laptop, hp android juga bisa kamu gunakan untuk mulai menjadi writer.
Nah, buat kamu yang ingin menjadi penulis lepas, berikut ini beberapa rekomendasi situs kerja online mengetik lewat hp yang bisa menghasilkan puluhan juta:
1. Kolotibablo
Situs kerja online mengetik lewat hp yang pertama yaitu kolotibablo.com. Sebenarnya situs ini lebih tepatnya bukan menulis, melainkan tebak captcha. Tapi tidak bisa dipungkiri bahwasanya jenis pekerjaan ini juga sangat menggiurkan.
Nah, jika kamu hanya memiliki smartphone, silahkan daftar di situs ini dan mulai hasilkan dollar hanya menebak huruf atau captcha saja, dan semua pembayaran akan dikirim melalui rekening paypal.
2. Kerja Online Mengetik di IDN Times
Pasti kalian tidak asing lagi kan dengan situs berita yang satu ini. Belum banyak yang tau kalo kita sebenarnya IDN Times juga salah satu situs kerja online mengetik lewat hp yang sangat menjanjikan.
Kamu akan dibayar menurut viewer artikel, jadi semakin banyak pembaca, maka semakin banyak juga penghasilanya. Sistem perhitungan di IDN menggunakan poin, dan jumlah point bisa ditukar menjadi uang asli yang akan di transfer ke rekening bank terdaftar.
3. Freelancer
Mungkin bagi sebagian freelancer indonesia situs ini sudah sangat familiar. Pasalnya, situs ini merupakan situs freelancer tertua di Indonesia.
Bukan cuma itu, disana kamu akan menemukan berbagai produk atau jasa yang mungkin tidak ada di tempat lain. Kamu bisa daftar, dan posting produk atau jasa yang akan kamu tawarkan.
4. SproutGigs
SproutGigs adalah situs yang mempertemukan pekerja dan pemberi pekerjaan. Tidak ada skill khusus ysng harus kamu miliki, pasalnya tugas yang ada tidak bersifat teknis.
Bahkan kamu bisa mendapatkan dollar hanya dengan subcribe chanel youtube atau komen. Bukan cuma itu, job menulis juga terkadang ada. Besaran bayaran per tugas menyesuaikan tingkat kesulitan masing-masing pekerjaan.
5. Microworkers
SItus kerja online mengetik lewat hp yang terakhir yaitu Microworkers. Tidak jauh berbeda dengan SproutGigs, karena keduanya sama-sama situs kerja online yang mempertemukan pekerja dan pemberi kerja.
Ada berbagai job yang bisa kamu kerjakan misalnya survey, bermain game, sampai mendownload aplikasi saja di bayar. Situs ini rata-rata menawarkan bayaran di kisaran $0.01 tergantung tingkat kesulitanya. Namun banyak juga yang mencapai $1 – $2 per job.
Lowongan Kerja Online Mengetik Lewat Hp
Mengingat konten web menjadi kebutuhan mutlak dan wajib update setiap hari, maka peluang kerja online mengetik lewat hp sangat besar, dan terbuka buat siapa saja yang hobi menulis.
Hal ini dibuktikan dengan banyaknya jasa penulis artikel seo yang saat ini beredar di internet. Kebanyakan dari agency pasti butuh seorang writer setiap harinya. Pasalnya, kapasitas writer terkadang tidak bisa menghandle jumlah permintaan yang semakin membludak.
Nah, jika kalian ingin kerja online menulis, tidak ada salahnya mengirimkan cv ke beberapa agency penulis berikut ini yang sudah terkenal memiliki banyak pelanggan.
- Saungwriter
- Tokoseo
- Tukangkonten
- Sipwriter
- Sahabatartikel
Masing-masing agency tentu memiliki kebijakan yang berbeda. Maka dari itu, jumlah penghasilan yang akan kamu dapatkan juga tergantung kesepakatan. Namun rata-rata untuk penulis baru akan dibayar sekitar Rp 20.000/artikel.
Namun sebelum kalian mendaftarkan diri, pastikan kalian sudah menguasai teknik penulisan artikel seo. Pasalnya, tidak semua agency jasa tulis artikel mau menerima penulis pemula, terlebih tidak tahu sama sekali tentang search engine optimization.
Mengingat jenis pekerjaan ini sangat fleksibel, tidak ada batasan writer harus memiliki laptop atau komputer. Pasalnya, mereka hanya melihat hasil, dan tidak peduli apapun media yang kalian gunakan.
Mungkin itu beberapa rekomendasi kerja online mengetik lewat hp yang bisa kamu coba. Jika kamu belum memiliki rekening paypal, sebaiknya menjadi writer di agency lokal yang siap membayar dalam bentuk rupiah.
Selain lebih cepat, proses pencairan dana juga tidak rumit. Pasalnya, tidak ada batas minimum pembayaran dan kamu bisa menggunakan rekening bank indonesia, bahkan dompet digital sekalipun.