Apa kamu tau cara uninstall aplikasi di laptop sampe tuntas ? Begini cara menghapus aplikasi yang tidak bisa dihapus sekalipun.
Cara Uninstall Aplikasi di Laptop – Saat kita merasakan performa laptop menurun, saya yakin kebanyakan dari kalian berfikiran sama yaitu uninstall aplikasi yang jarang digunakan pada laptop kesayagan kamu. Namun apakah kalian pernah mengalami jika aplikasi tertentu tidak bisa dihapus ?
Beruntung sekali kalian berada disini karena pada kesempatan ini bang jaka akan berbagi cara uninstall aplikasi di laptop pada semua sistem operasi windows. Tidak cuma itu, tutorial ini juga bisa menjadi jawaban bagi kamu yang sedang mencari cara menghapus aplikasi yang tidak bisa dihapus pada laptop.
Cara Uninstall Aplikasi di Laptop
Berhubung kita akan membahas cara uninstall aplikasi di laptop, secara tidak langsung tutorial ini diharapkan bisa mewakili semua jenis sistem operasi contohnya windows 10. Namun untuk menghapus aplikasi di laptop sebenarnya banyak cara yang bisa kalian tempuh.
Seperti yang kita ketahui, pada dasarnya menghapus aplikasi di laptop bisa dilakukan melalui control panel. Entah itu windows 7 atau windows 8 sampai 10 bisa dibilang langkah penghapusanya sama saja, sebelum membahas lebih jauh berikut ini cara uninstall aplikasi di laptop yang umum dilakukan.
Uninstall Aplikasi di Windows 10
Untuk uninstall aplikasi di laptop windows 10, berikut langkah – langkah yang harus diakukan.
- Tekan tombol Windows + I, maka tab setting akan terbuka otomatis.
- Setelah windows setting terbuka, pilih menu Apps.
- Kemudian pilih aplikasi yang akan dihapus, klik icon aplikasi lalu pilih Uninstall.
- Maka akan muncul tab perizinan, pilih “yes” dan tunggu sampai proses uninstall berhasil.
Uninstall Aplikasi di Windows 8
Cara uninstall aplikasi di laptop windows 8 pada dasarnya tidak jauh berbeda dengan sistem operasi lainya. Untuk menghapus program aplikasi pada windows 8 lakukan langkah – langkah sebagai berikut.
- Tekan tombol Windows + R, maka windows run akan terbuka.
- Lalu ketik “Control Panel” pada kolom yang tersedia dan klik enter atau ok.
- Setelah tab control panel terbuka, pilih Uninstall a program.
- Cari aplikasi yang akan di uninstall pada halaman Programs and Features.
- Selanjutnya pilih aplikasi dengan klik kanan dan pilih Uninstall.
- Pilih “Yes” pada tab perizinan yang muncul dan tunggu sampai proses uninstall selesai.
Uninstall Aplikasi di Windows 7
Selanjutnya cara uninstall aplikasi di laptop windows 7, ikuti langkah – langkah berikut ini.
- Masuk ke File Explorer.
- Pilih Local Disk (C:).
- Kemudian pilih folder Program Files atau Program Files (x86).
- Cari dan buka folder aplikasi yang akan kalian uninstall.
- Setelah terbuka, cari program file Uninstall. biasanya disingkat Unst atau Unins.
- Jika sudah ketemu klik dua kali pada file program tersebut, lalu pilih “yes” pada tab perizinan yang muncul.
- Tunggu sampai proses selesai dan aplikasi berhasil di uninstall.
Cara Unistall Aplikasi Yang Tidak Bisa Dihapus
Aplikasi yang tidak bisa dihapus biasanya termasuk software bawaan pada laptop. Namun bagi sebagian orang memang terkesan tidak berguna, maka tidak heran jika kamu ingin menghapusnya. lantas bagaimana cara uninstall apikasi yang tidak bisa dihapus pada laptop ?
Untuk menghapus aplikasi bawaan yang tidak bisa di uninstall silahkan ikuti langkah – langkah berikut ini.
- Langkah pertama tekan tombol Windows + R, setelah windows run terbuka ketik “regedit” (tanpa tanda petik) pada form yang tersedia, lalu tekan enter atau klik ok. selanjutnya pilih “yes” pada tab notifikasi yang terbuka.
- Kemudian klik dua kali pada folder HKEY_LOCAL_MACHINE untuk membuka folder tersebut. Lalu pilih folder SOFTWARE.
- Selanjutnya cari dan buka folder Microsoft, kemudian klik dua kali pada folder currentVersion untuk membuka.
- Setelah currentVersion terbuka, temukan folder Uninstall dan pilih folder sesuai nama aplikasi yang akan dihapus. Klik kanan pada folder aplikasi, setelah muncul pilihan klik Delete.
- Langkah terakhir pilih “yes” pada tab konfirmasi penghapusan, selanjutnya silahkan restart laptop kamu maka aplikasi tersebut berhasil di uninstall.
Pada tahap ini kalian berhasil uninstall aplikasi yang tidak bisa dihapus pada laptop. Umumnya software yag tidak bisa dihapus memang aplikasi bawaan, namun ada juga software yang memang mencurigakan akibat pengguna itu sendiri loh.
Kesimpulan
Pada dasarnya cara uninstall aplikasi di laptop yang menggunakan sistem operasi windows tidak jauh berbeda, hanya saja tata letak yang membuatnya seakan berbeda satu sama lain. Mungkin sekian pembahasan kali ini, semoga kalian berhasil menghapus aplikasi sampai ke akarnya berkat artikel ini.
Jika kalian belum mendapat jawaban atas pembahasan ini jangan sungkan tinggalkan di form komentar yah. Namun apabila artikel ini layak dibagikan silahkan share ke teman terdekat kalian agar bermanfaat bagi orang banyak. Yuk bersama kita berbagi informasi yang berkualitas.
Dapatkan Jawaban ( FAQ )
Pada sistem operasi windows, kamu bisa membuka control panel lalu pilih menu Programs and Features untuk melakukan uninstall pada aplikasi tertentu.
Kamu bisa menjalankan program Registry Editor dengan Windows + R lalu ketik “regedit” untuk uninstall aplikasi yang tidak bisa dihapus di laptop.
Untuk menghapus secara keseluruhan harus mencopot pemasangan (uninstall) program aplikasi bukan file aplikasi.